3 Pantai di Jogja yang Cocok Untuk Camping
Halo, teman-teman Pantai Jogja disini kita bakalan mengulas beberapa pantai di jogja yang rekomended banget buat camping, selain viewnya yang bagus juga karena pantai-pantai ini udah banyak dikenal sebagai alternatif untuk camping di pantai guys.
Untuk camping di pantai teman-teman wajib membawa alat camping (ya iyalah min..) kalian bisa bawa dari rumah bagi yang memiliki atau bisa menyewa alat camping di sekitar pantai, atau bagi yang takut kehabisan kalian bisa sewa di @pj.outdoor
Langsung kita bahas 3 Pantai di Jogja yang Cocok Untuk Camping
1 - Pantai Sedahan
Selain sebagai pantai yang sering dijadikan tempat camping, pantai sedahan ini juga dikenal sebagai tempat pemancingan. Untuk teman-teman yang hobi memancing mungkin pantai ini cocok sekali.
Pantai Sedahan ini juga masih belum banyak terjamah oleh wisatawan, masih asri dan bersih, cocok juga untuk teman-teman yang suka menyendiri.
Untuk penyewaan alat camping setahu mimin di Pantai ini masih belum ada, jadi untuk teman-teman silahkan bawa alat camping sendiri.
Lokasi Pantai Sedahan :Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55883
2 - Pantai Jungwook
Kalau kita ngomongin Pantai di Gunungkidul emang tak ada habisnya, banyak surga tersembunyi yang bermunculan termasuk Pantai Jungwok ini.
Pantai yang dekat dengan Pantai Wediombo ini selain cocok untuk camping, yang pasti alamnya masih asri dan suasananya sepi, Pantai Jungwok punya keunikan sendiri yaitu kontur pantai yang bentuknya cekung dibanding dengan pantai-pantai Gunungkidul lainnya. Keindahan ini bisa kita nikmati dengan naik ke atas bukit sebelah kanan pantai.
Lokasi Pantai Jungwok:Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
3 - Pantai Ngrumput
Nah pantai satu ini juga cocok banget untuk camping, mau camping bareng teman atau atau bareng mantan juga cocok, atau mau sendiri? bisa kok.
Walaupun pantai ini masih baru, tapi di hari weekend pantai ini rame. Jadi, kalo mau cari ketenangan usahakan camping di weekday. Untuk fasilitas kalian tidak perlu bingung, fasilitas dipantai ini cukup lengkap. Kamar mandi? Ada. Mushola? Sedia. Warung makan? Banyak. Cuma rumah mantan yang gak ada.
Selain di bibir pantai, kita juga bisa gelar tenda di Bukit Kosakora.
Lokasi Pantai Ngrumput:Semanu, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Begitulah tentang 3 Pantai di Jogja yang Cocok Untuk Camping. Semoga bermanfaat untuk Anda. Jika ada hal yang ingin ditanyakan, silahkan berkomentar. Dan jika Anda menyukai artikel ini, silahkan klik tombol share di bawah. Terima kasih..! ;)
No comments: